Pengecatan Container Terbaik

Tahap finishing paling akhir yaitu pengecatan. Ada beberapa tahap yang harus diutamakan. Tahap pertama yaitu brushing atau pembersihan karat yang menempel pada plat besi. Kemudian penyemprotan epoxy atau zincromate. Tahap berikutnya pengecatan dengan cat dasar. Setelah cat dasar kering, body container dicat dengan cat yang kedua. Cat yang terakhir yaitu cat lapisan ketiga dengan cat yang sama. Kemudian treatment yang terakhir yaitu pelapisan coating atau cat clear.

Banyak tipe cat yang digunakan untuk pengecatan container. Dalam pengecatan, kami menggunakan cat tipe Marine Paint atau cat yang biasanya digunakan didunia perkapalan. Kami biasanya menggunakan merk cat Jotun. Cat ini sudah teruji kualitasnya. Tipe cat ini sangat cocok dengan kontainer yang biasanya berlayar dan sering terkena air laut.

Penggunaan cat yang baik akan melindungi body container pada karat. Cat yang baik akan bertahan lebih dari 10 tahun. Pengecatan berlapis lapis juga akan melindungi besi apabila container sering ditumpuk atau dijeier berdekatan yang akan berakibat pesok. Cat yang tebal tidak mudah tergores atau terkelupas.